Freeware, Why Not??

“Engkau tidak boleh copy atau menggunakan software yang belum kamu bayar.”

Pernahkah anda mendengar kutipan kalimat di atas? Ya, itu salah satu dari 10 etika komputer. Sebagai pengguna PC seperti kita, tentu saja dalam aktivitas berkomputer-ria, sering kali harus menggunakan berbagai jenis software. Dan sudah bukan rahasia lagi, kalo selama ini hampir semua aplikasi yang kita gunakan merupakan hasil bajakan. Padahal kalo dipikir-pikir, software-software tersebut juga merupakan hasil jerih payah para programmer.

Hak kekayaan intelektual mereka direnguk begitu saja. Kondisi ini tentu saja menciutkan hati para programmer Indonesia untuk berinovasi menciptakan produk software yang benar-benar berkualitas dan mendatangkan profit. Siapa yang mau hasil kerja kerasnya dibajak begitu saja. Maka, sudah saatnya, kita harus mulai membangun suatu budaya menghargai hak kekayaan intelektual. Membajak secara tidak langsung bisa menghambat prestasi anak bangsa dalam hal pengembangan ilmu pengetahuan.

Jika tidak menggunakan software bajakan, apakah komputer kita masih bisa “bertahan hidup”. Jangan khawatir dengan hal itu. Jika anda rajin googling, sebenarnya anda bisa menemukan banyak sekali software gratis alias freeware. Berbagai jenis freeware tersedia untuk menggantikan ketergantungan kita pada software komersil. Artikel ini akan mulai mengupas dari beberapa jenis aplikasi yang sering digunakan.

Office Suite

Aplikasi yang satu ini memang mutlak harus ada dalam komputer kita dan satu-satunya pengganti Microsoft Office yang paling populer saat ini adalah OpenOffice.org. Terdapat 6 program dalam satu paket aplikasinya, diantaranya:

· OpenOffice.org Writer : Pengolah teks pengganti Microsoft Word

· OpenOffice.org Calc : Spreadsheet pengganti Microsoft Excel

· OpenOffice.org Impress : Pengolah presentasi pengganti Microsoft PowerPoint

· OpenOffice.org Base : Pengolah basis data pengganti Microsoft Access

· OpenOffice.org Draw : Pengolah diagram pengganti Microsoft Visio

· OpenOffice.org Math : Pengolah rumus-rumus ilmiah

OpenOffice 3.0

OpenOffice 3.0

Selain fungsinya, cara pengoperasian dan interface dari aplikasi-aplikasi ini juga tidak jauh berbeda dengan Microsoft Office yang sering kita gunakan, sehingga bagi yang sudah terbiasa dengan Microsoft Office bakal tidak menemui masalah besar. Lalu bagaimana dengan file-file yang selama ini sudah kita simpan dalam formatnya Microsoft Office? Tenang saja, OpenOffice.org mampu membuka bahkan menyimpan dokumen dalam format-format file Microsoft Office. Selain itu, dokumen yang dibuka juga bisa diexport langsung ke dalam format PDF. Tidak hanya gratis, paket aplikasi OpenOffice.org juga bersifat open source sehingga bagi anda yang berminat untuk mengembangkannya, silahkan kunjungi http://www.openoffice.org.

Anti-Virus

Banyak sekali aplikasi anti-virus gratis yang tersedia sekarang ini, sebut saja Avira AntiVir Personal Edition Classic, AVG Antivirus Free Edition, BitDefender dan avast! 4 Home Edition yang sudah sangat populer di kalangan pengguna komputer. Salah satu yang cukup mengesankan adalah Avira AntiVir. Avira Antivir Personal Edition Classic adalah anti-virus freeware yang tercepat saat ini, dalam arti tidak terlalu mengkonsumsi memori dan mempengaruhi kecepatan komputer. Sayangnya proteksi terhadap email hanya disediakan di versi komersilnya. Pilihan lainnya adalah AVG Antivirus Free Edition. Meskipun tidak secepat Avira, AVG Antivirus Free Edition sudah dilengkapi proteksi terhadap email dan konsumsi memorinya masih tergolong hemat. Tentunya, software anti-virus di atas masing-masing punya kelebihan dan kekurangannya sehingga memilih yang mana juga tergantung kebutuhan dan kondisi PC kita.

Kunjungi saja:

http://www.free-av.com untuk Avira Antivir Personal Edition Classic.

http://free.grisoft.com untuk AVG Antivirus Free Edition.

http://www.bitdefender.com

http://www.avast.com/eng/avast_4_home.html

File Archiver/ZIP Utility

Satu lagi program yang wajib anda miliki adalah aplikasi yang berfungsi untuk membaca dan mengkompresi file. IZArc merupakan aplikasi kompresi gratis dengan dukungan jenis file kompres yang sangat banyak, bahkan melebihi beberapa aplikasi standar komersil. Dari format yang umum seperti zip, rar, gzip, bzip2 dan 7z sampai CD image format ISO, BIN dan IMG juga didukungnya.

Tugzip File Compression

Tugzip File Compression

Keunggulan IZArc terletak pada kemampuannya meng-convert CD image format dan file kompres. Jika anda tidak membutuhkan zip utility yang selengkap ini, mungkin 7-Zip bisa menjadi pilihan yang tepat. Karena hanya menangani beberapa file kompres yang umum, 7-Zip cenderung lebih ringan dan cepat. Kita tinggal pilih saja, mau yang ringan atau yang lengkap atau yang tampilannya menarik seperti ALZip dan TugZIP. Kunjungi:

http://www.izarc.org

http://www.7-zip.org

http://www.altools.net/ALTools/ALZip/tabid/53/Default.aspx

http://www.tugzip.com

Internet browser

Mozilla Firefox yang dikenal sebagai Firefox (FF), merupakan browser alternatif Internet Explorer (IE) yang paling popular saat ini disamping Opera dan Netscape. Tetapi, jika dibandingkan dengan lain maka FF adalah browser freeware yang paling mendekati hasil rendering IE, artinya halaman yang dibuka dengan FF mendekati tampilan halaman yang dibuka dengan IE. Itulah sebabnya mengapa banyak developer memakai FF sebagai alternatif IE. Dari segi keamanan, FF dan Opera diyakini lebih mampu memproteksi komputer dari spyware.Untuk urusan kecepatan, keduanya jelas lebih unggul dibandingkan dengan IE walaupun terakhir dikabarkan Opera sedikit lebih cepat dibandingkan FF. Sistem tab browsing, download manager dan kemampuan untuk di costumize tampilannya memberikan nilai tambah pada kedua browser ini. Dengan segala kemampuannya di atas, kedua browser ini sudah layak dijadikan sebagai web browser pilihan utama anda. Keterangan lebih lanjut, kunjungi:

Browser Mozilla Firefox

Browser Mozilla Firefox

http://www.mozilla.com/en-US/firefox/

http://www.opera.com/

Masih banyak lagi aplikasi yang kita butuhkan untuk melengkapi kemampuan komputer kita seperti aplikasi image viewer, media player, photo editing, burning tools dan masih banyak lagi yang tersedia secara gratis. Bagaimana dengan kemampuannya? Tunggu artikel berikutnya! Jika freeware-freeware sudah menawarkan kemampuan yang tidak kalah dan bahkan melebihi software komersil, kenapa kita harus membajak lagi? Freeware, why not??